Banana Fluffy Pancake 🍌 🥞.

Kamu dapat dengan mudah membuat Banana Fluffy Pancake 🍌 🥞 menggunakan 10 bahan dan 4 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Banana Fluffy Pancake 🍌 🥞 :
- 🥞 Bahan 1 🥞.
- 1 pisang Cavendish matang.
- 70 gr tepung segitiga.
- 1/4 sdt baking powder.
- 2 kuning telor.
- 2 sdm gula pasir (optional kalau suka manis).
- 70 ml susu fullcream UHT.
- 🥞 Bahan 2 🥞.
- 2 bagian putih telur.
- 2 sdm gula pasir.
Langkah-langkah untuk membuat Banana Fluffy Pancake 🍌 🥞 :
- Campurkan bahan 1, aduk dengan whisker sampai tercampur rata. Masukkan susu UHT nya terakhir dan aduk lagi sampai benar-benar rata dan tidak ada yang grenjel. Sisihkan..
- Mix putih telur dengan kecepatan tinggi, jika sudah mulai berbusa masukkan gula pasir sedikit demi sedikit sampai adonan kaku..
- Campurkan bahan dua ke dalam bahan 1, aduk balik dengan spatula. Pelan-pelan tapi harus sampai tercampur rata..
- Cetak adonan di wajan anti lengket yang sebelumnya dioles mentega sedikit. Tutup wajan. Jangan lupa api kecil saja. Kira-kira 1 menit balik pancake. Saya suka yang golden seperti itu...jadi mirip dorayaki...🤗.